Jelang HUT Kemerdekaan RI 79, Kepala Daerah Se-Indonesia Datang ke IKN Politik
Info Nasional - Presiden Joko Widodo mengadakan pertemuan penting di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk memperkenalkan perkembangan terbaru dari pembangunan IKN serta memberikan pengarahan kepada seluruh kepala daerah se-Indonesia pada Selasa (13/08).
Penjabat (Pj.) Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun) turut menghadiri pertemuan tersebut.
Ia menyampaikan bahwa pada pertemuan tersebut Presiden Jokowi menekankan tentang peningkatan daya beli masyarakat dan persiapan Pilkada serentak.
"Presiden berpesan pada kami, para kepala daerah untuk fokus menjaga daya beli masyarakat serta mempersiapkan pelaksanaan Pilkada serentak agar berjalan aman dan damai," ujar Yuyun saat dimintai keterangan pada Rabu, 14 Agustus 2024.
Presiden Jowoki mengingatkan agar realisasi APBD harus dipercepat agar dapat mendorong ekonomi lokal dan menjaga stabilitas daya beli masyarakat.
"Pada pertemuan tersebut, Presiden memberikan apresiasi kepada daerah-daerah termasuk Lumajang karena telah berhasil menjaga inflasi tetap terkendali," imbuh Yuyun.
Selain itu, Presiden juga meminta para kepala daerah untuk memastikan anggaran Pilkada segera diselesaikan dan keamanan dipastikan dengan baik.
Pertemuan penting ini tidak hanya sebagai pemberian arahan, tetapi juga sebagai wujud pemerintah daerah dalam mendukung agenda nasional yang sedang diusung oleh pemerintah pusat.
"Termasuk pembangunan Ibu Kota Nusantara serta stabilitas politik dan ekonomi di Indonesia," paparnya.